Personel Batalyon C Pelopor Bersama Instansi Terkait Bersinergi Untuk Mengevakuasi Pohon Tumbang
Personel Batalyon C Pelopor Bersama Instansi Terkait Bersinergi Untuk Mengevakuasi Pohon Tumbang
BaliNews|Dini hari tadi (21/1) disaat sebagian masyarakat terlelap, hujan deras disertai angin kencang melanda Kabupaten Jembrana sehingga mengakibatkan terjadinya pohon tumbang di berbagai kecamatan.
Di Daerah Bali Barat terdapat sejumlah titik terjadinya pohon tumbang yaitu di ruas jalan Denpsar-Gilimanuk, dan juga di Lapangan Umum Gilimanuk, Merespons kejadian tersebut Personel Siaga Batalyon C Pelopor bersama instansi terkait bersinergi untuk mengevakuasi pohon tumbang yang sempat menutup akses jalan utama guna mencegah terjadinya kemacetan dan menjamin keselamatan masyarakat pengguna jalan, karena keamanan masyarakat adalah prioritas utama kami.
Melalui koordinasi yang solid antar personel dilapangan, kami memastikan seluruh titik hambatan selesai dibersihkan sebelum aktivitas pagi masyarakat dimulai. Tidak sampai disitu setelah melaksanakan pembersihan jalur utama Denpasar-Gilimanuk, personel Batalyon C Pelopor kembali bergerak menuju Lapangan Umum Gilimanuk guna melaksanakan pembersihan pohon tumbang yang terdapat dilokasi.
Seluruh jalur telah kembali normal dan lancar, kami berkomitmen untuk selalu hadir disetiap situasi sulit demi memberikan kenyamanan bagi masyarakat.
Cuaca esktrim masih berpotensi terjadi, kami menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu waspada dalam berkendara terutama saat cuaca hujan lebat, jika melihat pohon tumbang atau situasi darurat lainnya silahkan hubungi call center POLRI 110.
Editor :Yohanes