Peluncuran Bloomatte Perfect Zoom Cover Cushion di Toko Murni 3 Bali
Barenbliss Rayakan 3 Tahun hadir di Indonesia dengan Trilogy of Beauty

Dengan semangat
BALI - Tiga tahun sudah berlalu sejak barenbliss (BNB), brand K-beauty yang ceria dan penuh warna, pertama kali menyapa Indonesia.
Dengan semangat "Beauty in Joy", BNB hadir membawa inovasi, menawarkan produk-produk berkualitas yang tak hanya mempercantik, tapi juga memancarkan kebahagiaan dari dalam.
Kini, barenbliss ingin merayakan perjalanan indah ini bersama para penggemar setianya, BNBae. "Trilogy of Beauty" adalah persembahan istimewa BNB, sebuah pesta meriah yang akan membawa kita menjelajahi tiga era kecantikan yang berbeda.
Tak hanya itu, barenbliss juga pada hari ini meluncurkan produk terbarunya, Bloomatte Perfect Zoom Cover Cushion. Cushion matte ini ringan namun memberikan coverage tinggi, sempurna untuk cuaca tropis Indonesia.
Dengan teknologi Air-fit Ultra Coverage dan NEW DOUBLE LOCK TECH, cushion ini siap menemani hari-harimu, menjaga makeup tetap flawless dan bebas kilap. Dilengkapi dengan Miracle Bloom Essence, Rapeseed Oil infused, dan SPF 50+ PA+++, cushion ini tak hanya mempercantik, tapi juga merawat kulitmu.
Editor :Yefrizal
Source : Rls